PEMBINAAN MAHAKAMAH AGUNG RI DI DENPASAR

Written by Administrator. Posted in Berita Pengadilan

Written by Administrator. Hits: 1620Posted in Berita Pengadilan

PEMBINAAN MAHAKAMAH AGUNG RI DI DENPASAR

 

 

 

Denpasar, 9 April 2021.

Seluruh Hakim di Indonesia mendapat arahan dan Pembinaan Tehnis dan Administrasi Yudisial dari Mahkamah Agung dan jajarannya secara virtual, termasuk hakim di Pengadilan Agama Denpasar. Pembinaan kali ini dipusatkan di Hotel Sheraton Kuta Bali Resort yang dihadiri secara langsung (of line) oleh Ketua dan Wakil Ketua Mahkamah Agung RI, Ketua Kamar, beberapa Hakim Agung dan jajaran Mahkamah Agung, Ketua Pengadilan  Tinggi Denpasar, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Mataram serta seluruh Ketua Pengadilan tingkat pertama empat peradilan di wilayah Bali.

 

Dalam pembinaan ini dimaksudkan untuk meningkatkan pengetahuan Hakim di empat lingkungan peradilan, yaitu Peradilan Umum, Peradilan Agama, Peradilan Tata Usaha Negara dan Peradilan Militer di seluruh Indonesia agar secara professional dalam menangani perkara dan melakukan terobosan terobosan serta dapat mengurangi hambatan-hambatan yang ada dalam tugasnya masing-masing. Disamping itu, agar seluruh pimpinan di jajaran Mahkamah Agung dan Peradilan di bawahnya, tidak bermain-main dalam anggaran yang telah dipercayakan  oleh Pemerintah  kepada Mahkamah Agung RI dan mengelola dengan baik dan benar menurut peraturan yang berlaku.

 

Untuk Pembinaan Tehnis dan Administrasi Yudisial kepada Hakim dalam lingkungan Peradilan Agama disampaikan oleh Ketua Kamar Agama Dr. Drs. H. Amran Suadi, S.H.,M.H.,M.M. yang makalahnya telah dibagikan secara online kepada Hakim Peradilan Agama seluruh Indonesia.

Disela-sela acara tersebut Ketua Mahkamah Agung, Dr. H. Syarifuddin, S.H.,M.H memberikan santunan kepada beberapa anak yatim piatu yang berada dalam beberapa Yayasan yang ada di Denpasar yang dipusatkan di Yayasan SPMAA  Jalan Pura Demak Denpasar.

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Denpasar

Jl. Cokroaminoto Gang Katalia I Ubung Denpasar

Telp: 0361- 423047
Fax: 0361- 4217305

Email  : padenpasar@yahoo.co.id

Lokasi Kantor